Portal Berita Sekolah

Jember – Grup nasyid AF Voice G8 resmi meluncurkan single terbaru mereka berjudul Teman Surga pada Rabu, 19 Maret 2025. Lagu ini diciptakan oleh Haikal Nazih Zahriyal alumni PAUD Terpadu, SD, dan SMP Al Furqan Jember. Peluncuran ini bertepatan dengan 19 Ramadan 1446 H, menjadi momen istimewa bagi para pecinta nasyid yang merindukan lantunan penuh makna tentang persahabatan sejati.

Lagu Teman Surga mengandung pesan mendalam tentang arti sahabat sejati, yaitu mereka yang selalu mengingatkan dalam kebaikan dan menjadi jalan menuju surga. Lagu ini juga merupakan bentuk apresiasi bagi sahabat yang setia membimbing dan mengantarkan dalam menemukan kebenaran. Dengan lirik yang menyentuh dan alunan nasyid khas AF Voice G8, diharapkan lagu ini dapat menginspirasi banyak orang untuk menjaga persahabatan yang penuh berkah.

Dukungan dari seluruh pihak terutama keluarga besar Al Furqan Jember sangat diharapkan agar karya ini dapat dikenal lebih luas. Para ustaz dan ustazah serta masyarakat dapat berpartisipasi dengan memberikan like, subscribe, comment, dan share di berbagai platform media sosial AF Voice, seperti YouTube, Instagram, dan TikTok. Mari bersama-sama menyebarkan pesan kebaikan melalui musik Islami yang penuh makna.

YouTube: @afvoiceoff
Instagram: @afvoice_senandungaf
TikTok: @af.voice3

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

× How can I help you?