Jember – SD Al Furqan Jember mengadakan kegiatan Kunjungan Lapangan Fasilitator Program Sekolah Penggerak (PSP) Angkatan 2 dengan tema “Peningkatan Kualitas Pembelajaran” pada Sabtu, 19 Oktober 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh kepala sekolah dan para guru SD Al Furqan Jember. Narasumber sekaligus fasilitator yang hadir adalah Shelly Andari, M.Pd. seorang dosen Universitas Negeri Surabaya yang saat ini tengah menempuh studi doktoral di Queensland, Australia.
Dalam kunjungan tersebut, Shelly Andari memaparkan rapor pendidikan SD Al Furqan Jember sebagai bagian dari upaya evaluasi dan peningkatan kualitas pembelajaran di sekolah tersebut. Beliau memberikan berbagai masukan konstruktif serta strategi yang dapat diterapkan untuk mencapai kualitas pembelajaran yang lebih baik. Selain itu, beliau juga menyampaikan pentingnya kolaborasi antara guru dan kepala sekolah dalam mengimplementasikan program-program unggulan di SD Al Furqan Jember sebagai salah satu Sekolah Penggerak.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan mutu pendidikan di SD Al Furqan Jember. Dengan adanya kunjungan ini, para guru diharapkan semakin termotivasi untuk terus berinovasi dalam proses pembelajaran, demi mewujudkan pendidikan yang lebih berkualitas dan berkarakter sesuai dengan visi dan misi Program Sekolah Penggerak.